Mantan Pemimpin Taliban Dianggap Tewas Sebagai Martir
08 November 2013, 15:55:17 Dilihat: 317x
ISLAMABAD - Ketua Jamiat Ulema-e-Islam, Fazl Ur Rehman mengomentari kemantian mantan pemimpin Taliban Hakimullah Mehsud. Sebelumnya diketahi, Mehsud tewas karena serangan yang dilakukan oleh Amerika Serikat (AS).
Fazl menyebut sosok Mehsud sebagai seorang martir yang merelakan nyawanya. "Bila AS membunuh seekor anjing, maka saya akan menghormati anjing seperti halnya martir," ujar Fazl, seperti dikutip ANBA, Rabu (6/11/2013).
Kematian pemimpin Taliban itu, merupakan momen krusial Pakistan sebagai usaha mengakhiri pemberontakan sporadis kelompok Taliban yang terjadi selama enam belakangan.
Sudah ribuan orang termasuk warga sipil, milisi Taliban dan tentara Pakistan yang tewas dalam pertempuran demi pertempuran, yang terjadi antara Taliban dan Pemerintah Pakistan.
Untuk meredakan tensi kedua pihak, Perdana Menteri (PM) Pakistan, Nawaz Sharif berharap dapat mengirimkan delegasi untuk berunding dengan Taliban. Langkah maju Sharif diambil sehabis mendapat dukungan dari Partainya untuk membuka dialog.
Kini kelompok Taliban atau yang memiliki nama resmi Tahreek-E-Taliban (TTP) dipimpin oleh Khan Said atau lebih dikenal dengan Sanja. (faj)
Fajar Nugraha - Okezone