Aulia Akbar - Okezone
Presiden Vietnam Truong Tan Sang (Foto: Xinhua)
JAKARTA - Presiden Vietnam Truong Tan Sang menyambangi kantor Sekretariat ASEAN yang ada di Jakarta Selatan siang ini. Truong pun merasa nyaman ketika berada di kantor itu.
"Saya merasa hangat dan seperti di rumah sendiri. Pertama-tama, saya sangat terkesan dengan logo 10 padi emas, simbol ASEAN dan bendera negara-negara ASEAN yang berkibar bersama-sama. Ini merepresentasikan kesatuan dari Komunitas ASEAN," ujar Truong, di kantor Sekretariat ASEAN, Jakarta, Jumat (28/6/2013).
Truong pun sangat terkesan dengan ornamen-ornamen yang ada di Galeri Sekretariat ASEAN. Menurutnya, ornamen-ornamen itu merefleksikan perkembangan yang sudah dicapai ASEAN.
"46 tahun sudah ASEAN memberikan kita semua sebuah pelajaran berharga. Satu hal yang saya ingin soroti adalah pendekatan pemikiran ASEAN yang mementingkan kerja sama ketimbang konfrontasi," lanjut kepala negara Vietnam itu.
Dalam kesempatan itu, Truong juga memberikan apresiasi mengenai kerja sama antar negara di Asia Tenggara yang difasilitasi ASEAN. Menurutnya, harmonisasi kepentingan antar negara anggota akan menjadi kesuksesan dalam perkembangan organisasi regional itu. (faj)